Kacab Bank Nagari Solok, Restu Irawan mengatakan penerimaan tenaga kerja untuk kedua posisi tersebut dilaksanakan langsung oleh Kantor Pusat Bank Nagari (Sumbar) di Padang. Sementara, Bank Nagari Cab Solok hanya ditugaskan untuk penyeleksian secara administratif atas para pelamar.
“Kantor Pusat kita di Padang yang membuka penerimaan tersebut. Bank Nagari Solok hanya melakukan seleksi administratif”, ujarnya.
Bagi yang lulus seleksi administratif, lanjut Restu, para pelamar ini akan diteruskan ke Kantor Pusat Bank Nagari di Padang untuk tes berikutnya. Namun, dia tidak bisa memastikan kapan tes berikut ini berupa seleksi ujian tertulis dan lainnya akan dimulai.
“Kemungkinannya, untuk tahapan ujian berikutnya akan diumumkan kembali secara resmi melalui media dan cabang-cabang Bank Nagari di daerah”, sambung dia.
SATPAM Bank Nagari Cab Solok, Riko menuturkan penerimaan sekaligus seleksi lamaran untuk posisi teller dan customer di Bank Nagari Cab Solok dibuka mulai Senin (29/10) dan berakhir Jum’at (2/11). Tingkat pendidikan yang dibutuhkan untuk posisi ini adalah SMA/K dan D3.
“Kita telah menempelkan pamflet-pamflet pada dinding dan bagian lainnya dari Bank Nagari Cabang Solok yang memuat sejumlah item persyaratan yang harus dipenuhi. Para pelamar silakan saja baca sendiri pengumumannya di pamflet-pamflet tersebut”, urai Riko.
Pantauan media ini, Rabu sore itu (31/10), puluhan pelamar antri silih berganti menyerahkan berkas lamaran dan selanjutnya masuk ruangan seleksi administratif di basement parkir kenderaan Bank Nagari Cab Solok. Karena letaknya pada lantai paling bawah, pencahayaan di ruangan ini agak kurang.
Para Lulusan SMA/K dan D3 tersebut dilayani sejumlah petugas SATPAM, tak hanya untuk penerimaan berkas, melainkan juga pengukuran tinggi badan. Salah seorang pelamar wanita kepada media ini mengungkapkan bahwa dia berasal dari Kab Sijunjung.
Sumber: BakinNews
0 Response to "Pencari Kerja “Menyerbu” Bank Nagari Cab Solok"
Posting Komentar